Demo Site

Senin, 22 Maret 2010

2 Artikel Hangat Minggu ini..


PKL = Para Korban Lapangan

Belakangan ini pemerintah setempat mulai marak menggalakan pembersihan massal..

Kenapa??

Ramai diberitakan penghargaan adipura akan segera diberikan..nah oleh karena itu pemerintah setempat marak menggalakan pembersihan massal..

Yang dibersihkan BENAR-BENAR massal..

Bukan hanya membersihkan lingkungan dari sampah2 tapi juga dari para PKL (Pedagang Kaki Lima)..

Yang menjadi sorotan adalah bagaimana mereka DITERTIBKAN (bahasa TV sih ‘ditertibkan’ tapi bahasa saya ‘dirampok hak asasinya di siang bolong tanpa nilai2 prikemanusiaan’).

Mereka ditarik, diseret, dan barang jualan mereka disita langsung oleh para petugas pembersihan..

Sangat sulit untuk menggambarkan dengan kata2 keadaan di lapangan saat mereka dengan tak berdaya dizolimi oleh pihak2 yang mengatakan bekerja untuk hukum..

Yang ingin saya tekankan adalah setimpalkah penghargaan adipura itu dengan penderitaan mereka2 yang terkena gusuran??

Sebegitu pentingkah pengakuan itu sehingga mengabaikan nasib masyarakat kecil??

lihat selengkapnya..

--------------------------------------------------------------------------------------------------

UAN (SELALU) BOCOR..

22 Maret 2010 di salah satu televisi swasta ditayangkan satu berita yang makin hangat, tidak lain dan tidak bukan adalah bocornya soal UN untuk yang kesekian kalinya..

Sebenarnya cara klasik yang terjadi,,beberapa siswa mendapat sebuah sms yang berisi deretan jawaban2 untuk UN tersebut..

Hal itu terjadi di lampung dan depok,,yang menjadi tidak biasa adalah sang pengirim sms menawarkan sms berisi jawaban UN tadi dengan syarat meminta siswa yang ingin dikirimi jawaban mentransfer terlebih dahulu pulsa sejumlah 20rebu kepada no yang menjanjikan untuk memberikan jawaban soal UN..

Haha..

Kocak kan??

Jaman dulu, beberapa orang tua murid dengan bebas dapat membeli kunci-kunci jawaban untuk UN dengan bebas dengan sejumlah uang dengan hitungan jutaan..tapi sekarang??

Hanya 20rebu..haha..

lihat selengkapnya..

0 komentar:

recent comment